Grup idol Jepang AKB48 baru-baru ini berhasil mendapatkan Guinness World Record keempat mereka! Kali ini mereka meraih rekor untuk “fitur terbaik dalam video game dengan menampilkan penyanyi pop terbanyak” untuk game simulasi kencan terbaru mereka AKB 1/149 Renai Sosenkyo (AKB1/149 Love General Election).
Upacara penyerahan piagam rekor tersebut diadakan di Tokyo pada tanggal 6 Desember, dan penghargaan tersebut diterima oleh tiga anggota AKB48 yaitu Minami Takahashi, Yui Yokoyama dan Mayu Watanabe.
Hingga saat ini, ini adalah rekor keempat yang mereka raih sebagai sebuah grup idol. Pertama, grup yang dipuji sebagai “Grup Pop Dengan Anggota Terbanyak” pada tahun 2010, “Jumlah CM (Iklan) Terbanyak Untuk Produk yang Sama Dalam Jangka Waktu 24 Jam” bulan Maret lalu, dan baru saja bulan November ini, sister grup SKE48 menerima penghargaan untuk “Video Musik Terbanyak Dalam Sebuah Album”.
Upacara penyerahan piagam rekor tersebut diadakan di Tokyo pada tanggal 6 Desember, dan penghargaan tersebut diterima oleh tiga anggota AKB48 yaitu Minami Takahashi, Yui Yokoyama dan Mayu Watanabe.
Hingga saat ini, ini adalah rekor keempat yang mereka raih sebagai sebuah grup idol. Pertama, grup yang dipuji sebagai “Grup Pop Dengan Anggota Terbanyak” pada tahun 2010, “Jumlah CM (Iklan) Terbanyak Untuk Produk yang Sama Dalam Jangka Waktu 24 Jam” bulan Maret lalu, dan baru saja bulan November ini, sister grup SKE48 menerima penghargaan untuk “Video Musik Terbanyak Dalam Sebuah Album”.
AKB1/149 Renai Sosenkyo menampilkan 149 anggota dari grup idol ini – berbeda dengan game sebelumnya yang hanya menampilkan 48 anggota saja – temasuk anggota sister grup AKB48 yaitu SKE48,NMB48 dan HKT48. Game ini akan tersedia untuk konsol PSP dan PSVita, dan akan dirilis pada tanggal 20 Desember seharga 7.329 yen.
- source : japanesestation.com
0 komentar:
Posting Komentar